Updating Results

BCA

  • 1,000 - 50,000 employees

Reshina Kusumadewi

"Aku merasa jadi MDP di BCA ini dikelilingi oleh orang yang suportif. Aku masih bisa menjalin komunikasi, diskusi, dan sharing dengan batch-batch sebelumnya"

Perkenalkan dirimu dan latar belakangmu 

Halo! Namaku Reshina Kusumadewi dan biasa dipanggil Reshina. Aku alumnus fakultas hukum di Universitas Indonesia. Saat ini aku bekerja sebagai trainee di program Management Development Program di BCA. 

Apakah kamu pernah bekerja atau internship sebelum ini?

Sebelum jadi MDP Trainee di BCA, aku pernah internship di beberapa tempat. Aku pernah internship di salah satu law firm, yaitu HHP Law Firm sebagai Legal Intern. Aku juga pernah internship di salah satu start-up, yaitu Vidio sebagai Anti-Piracy Intern. 

Apa yang membuat kamu tertarik bekerja sebagai MDP Trainee di BCA?

Alasan kenapa aku tertarik bekerja sebagai MDP Trainee di BCA karena menurutku program MDP di BCA tuh bisa bikin aku belajar banyak tentang perbankan. Nah, aku juga sempat riset tentang program ini, tentang kompensasi, benefit, dan lainnya. Dan menurutku, kompensasi dan benefit yang ditawarkan BCA untuk program MDP ini oke banget untuk fresh graduate. Oleh karena itu, aku tertarik untuk apply di BCA. 

Apakah jurusan kuliahmu relate dengan pekerjaanmu saat ini?

Sebenernya sih, lulusan hukum itu lebih relate bekerja di law firm, karena skill yang kita dapatkan selama kuliah tuh beneran kepake. Tapi, meskipun memang lebih relate di law firm, lagi-lagi persoalan legal itu di setiap bidang pasti ada. Salah satunya di program MDP ini, aku masih ketemu dengan persoalan hukum. Misalnya tentang operasional perbankan dan lainnya. Jadi, sebenarnya di MDP tuh masih bisa dibilang cukup relate dengan jurusanku selama kuliah.

Bagaimana proses seleksi yang untuk posisi MDP Trainee di BCA?

Proses seleksi pertama tentunya ada seleksi administrasi. Kebetulan waktu itu aku apply lewat job platform dengan menyertakan dokumen CV. 

Setelah aku dinyatakan lolos, aku diundang untuk online assesment test. Online assesment test-nya terdiri dari beberapa tes, seperti numerical reasoning dan verbal reasoning. Kita diberi jangka waktu selama 1 minggu buat kelarin online assesment test itu. Setelah online assesment test, kita juga bakal diminta psikotes lagi bersama kandidat lainnya dan interview dengan konsultan psikolog.

Tahapan selanjutnya adalah FGD atau focus group discussion. Selama FGD, kita bakal dikasih satu permasalahan yang perlu kita pecahkan bersama dalam satu kelompok. 

Tahapan selanjutnya akan ada HR interview. Kalau kita lolos HR interview, selanjutnya bakal ada english profiency test dan MCU. 

Menurutmu, apa faktor utama yang bikin kamu lolos seleksi MDP Trainee di BCA?

Menurutku, salah satu faktor yang menentukan aku bisa lolos seleksi adalah ketika tahapan FGD. Selama FGD itu aku terbilang cukup aktif dan vokal. Aku sempat kasih solusi terkait permasalahan yang saat itu diberikan. Hal ini mungkin jadi salah satu hal yang bikin aku lolos seleksi ini. 

Bagaimana proses onboarding MDP Trainee di BCA?

Pada beberapa minggu pertama, kita bakal dikasih introduksi tentang BCA. Misalnya tentang nilai-nilai dan kultur perusahaan BCA. Kemudian, kita bakal dikenalkan dengan para pegawai BCA. 

Di hari selanjutnya, kita bakal ada semacam camping selama 4 hari. Kemudian, kita bakal langsung masuk ke proses training atau belajar. 

Bagaimana work arrangement  MDP Trainee di BCA?

Working arrangement selama aku jadi MDP Trainee di BCA itu full WFO atau work from office. Skema WFO-nya itu juga antara kita datang ke tempat training atau datang ke kantor cabang di mana kita ditempatkan. 

Bagaimana keseharianmu sebagai MDP Trainee di BCA?

Kesehariannya cukup beragam, karena setelah bulan pertama training, kita bakal ditempatkan di cabang. Tapi, trainingnya pun masih berjalan. 

Nah, kalau keseharian selama training, aku masuk jam 8 pagi dan selesai di jam setengah 5 sore. Setelah pulang, aku bakal review lagi materi yang aku dapatkan selama training. Selama training juga bakal ada ujian tulis selama seminggu sekali. Selama training itu juga bakal ada ujian lisan berupa presentasi, semacam ujian skripsi gitu.

Kalau keseharian ketika di kantor cabang, aku masuk seperti jam kerja pegawai biasanya. Masuk jam 8 dan pulang jam 5. Selama di cabang itu, aku observasi dan kasih pertanyaan kalau emang ada yang mau tanyakan ke orang-orang di cabang. 

Apa saja tugasmu selama menjadi MDP Trainee di BCA?

Selama penempatan di cabang, kita sebagai trainee diharapkan untuk bisa observasi di penempatan kita dan bikin semacam improvement untuk di cabang tersebut. Jadi, kita bukan hanya tugaskan sebagai observer, tapi juga dituntut untuk ikut andil dalam membuat perubahan di cabang penempatan kita. 

Apa saja hal yang kamu sukai selama menjadi MDP Trainee di BCA?

Selama jadi MDP Trainee di BCA ini aku merasa dikelilingi sama orang-orang yang suportif dan sangat terbuka untuk membantu kita belajar. Terutama antara batch-ku dan batch-batch sebelumnya masih bisa saling komunikasi, diskusi, dan sharing. 

Apa saja hal yang kamu kurang sukai selama menjadi MDP Trainee di BCA?

Bisa dibilang bebanya cukup besar. Tapi, ini masih bisa terbantu sama lingkungan kerja yang suportif seperti yang aku singgung sebelumnya. Jadi, karena aku dikelilingi oleh lingkungan dan orang yang suportif, beban yang aku rasa besar itu masih bisa aku tangani. 

Saran untuk para Fresh Grad/Mahasiswa yang ingin apply sebagai MDP Trainee di BCA?

Pertama, kalau kamu memang tertarik banget buat apply di BCA, terutama di program MDP. Kamu harus cari tahu dulu tentang BCA dan program MDP-nya itu sendiri. Ini bisa jadi cara kamu buat tahu apakah MDP ini memang cocok untuk kamu. 

Kedua, kamu harus siap dengan workload yang bakal kamu dapatkan ketika udah ditempatkan di cabang. Harus punya prinsip no pain no gain kalau memang tertarik ikutan MDP di BCA.