Updating Results

Sociolla

  • 100 - 500 employees

Sociolla Graduate Programs & Internships

  • Retail & Consumer Goods

Sekilas Tentang Sociolla

Bidang Usaha: Website e-commerce khusus produk kecantikan, yang kemudian mengembangkan aplikasi (SOCO by Sociolla), media digital (BeautyJournal.id) serta Offline Stores (Sociolla Store).

Dikenal Sebagai: Online store terpercaya dan terlengkap di Indonesia untuk berbagai produk kecantikan seperti makeup, skincare dan parfum. Kini menyediakan lebih dari 330 brand lokal maupun internasional.

Keunggulan Perusahaan: Sociolla memiliki lingkungan kerja yang nyaman, dinamis, fun serta banyak kesempatan untuk belajar dan berkembang.

Sejarah Singkat Sociolla

Pada bulan Maret 2015, Sociolla berdiri di bawah payung PT Social Bella Indonesia atas inisiatif Chrisanti Indiana (Founder & CMO), Christopher Madian (Founder) dan John Rasjid (Co-Founder & CEO). Pada pertengahan tahun 2018, Sociolla mendapatkan suntikan dana US$ 12 juta (Rp 169 miliar dari EV Growth. Kemudian pada tahun 2020, Sociolla kembali mendapatkan pendanaan sebesar Rp 828,5 miliar dari investor global seperti Temasek Singapura, Pavilion Capital, dan Jungle Ventures.

Seiring perjalanannya, secara bertahap Sociolla membangun sebuah ekosistem dunia kecantikan. Diawali dengan pembuatan Beauty Journal, sebuah media digital berisi edukasi makeup dan skincare yang didukung sejumlah influencer.

Di tahun 2019, Sociolla mendirikan toko offline pertamanya di Kota Kasablanka, agar para konsumen dapat dengan lebih jelas memahami produk sekaligus melakukan trial. Saat ini, Sociolla Store telah memiliki 20 gerai di Indonesia dan 1 di Vietnam.

Selain toko fisik, tersedia aplikasi SOCO (Sociolla Connect) dimana pengunjung bisa menjadi kontributor atau anggota komunitas, berbelanja, dan memberikan product review.

Sociolla telah menjadi online store terpercaya dan terlengkap di Indonesia untuk produk kecantikan, kosmetik, perawatan kulit, parfum, dan skincare, dengan jaminan bahwa produk-produk yang dijualnya aman, resmi, dan sudah terdaftar di BPOM.

Kultur Perusahaan & Lingkungan Kerja

Sebagai perusahaan baru dengan usia yang masih relatif muda, sistem kerja dan birokrasi perusahaan masih mengalami proses untuk terus berkembang. Sehingga layaknya perusahaan start-up, para karyawannya harus selalu adaptif dan dinamis mengikuti segala perubahan.

Suasana kerja di Sociolla pun terasa nyaman dan kondusif, berkat rasa kekeluargaan yang tercipta antar karyawan serta teamwork yang erat. Kenaikan posisi atau jabatan akan terbuka bila kinerja karyawan dinilai memuaskan.

Kompetitor

Pada akhir tahun 2020, Shopee dan Tokopedia masih memimpin sebagai situs e-commerce dengan jumlah kunjungan terbanyak. Sociolla menempati peringkat ke-10 dengan jumlah kunjungan sebanyak 3,09 juta per bulan, bersaing dengan JD.ID dan Zalora.

Namun dalam kategori e-commerce yang khusus menjual produk kecantikan, Sociolla masih menjadi pilihan utama, menyaingi Sephora Indonesia dan Beauty Haul.

Kontribusi Sosial

Di tengah pandemi yang melanda pada tahun 2020, Sociolla rajin mengedukasi para pegawai serta konsumennya akan pentingnya menjaga kesehatan sekaligus menghindari penularan Covid 19. Seluruh gerai fisik Sociolla menerapkan kebijakan no tester dan no touch policy.

Selain itu, Sociolla melakukan CSR pertamanya dengan memberikan lebih dari 8.500 produk perawatan tubuh dalam bentuk 1.100 care package, kepada tim medis di beberapa Rumah Sakit rujukan di Jakarta seperti RSPI Prof. Dr. Sulianti Saroso, RSPAD Gatot Soebroto, RSUP Persahabatan, dan RSUD Pasar Minggu. Sociolla juga turut berdonasi untuk penggalangan dana riset dan teknologi yang digagas oleh East Ventures.

Gambaran Keseluruhan

Sociolla selalu membuka kesempatan untuk para pencari kerja yang dinamis,inovatif dan yang terutama, memiliki passion di bidang kecantikan.

Ketatnya persaingan dunia e-commerce memang menuntut para pekerjanya untuk selalu kreatif dan bergerak cepat. Sistem kerja dan birokrasi perusahaan yang masih dalam proses pengembangan kadang menjadi tantangan tersendiri. Namun lingkungan kerja yang nyaman, dengan teamwork dan rasa kekeluargaan antar karyawan, akan menjadi motivasi untuk terus produktif.

Recruitment Process

Kesempatan Berkarir

Sociolla membuka program magang (internship) untuk para mahasiswa yang masih aktif dan fresh graduate. Peserta bisa memilih antara divisi Creative, Production atau Marketing.

Program full-time internship ini akan berjalan selama 3 bulan, diutamakan bagi yang fasih berbahasa Inggris dan memiliki ketertarikan pada bidang beauty. Kesempatan juga akan lebih besar untuk mahasiswa dari jurusan dari marketing, bisnis, manajemen, komunikasi atau broadcasting. Bila kinerja peserta magang dinilai memuaskan, akan mendapatkan kesempatan untuk direkrut sebagai karyawan tetap.

Sebagai perusahaan yang masih berkembang pesat, Sociolla sering membuka berbagai lowongan di website resminya, baik untuk fresh graduate maupun profesional yang berpengalaman.

Remuneration & Career Growth

Remunerasi

Besaran gaji di PT Social Bella Indonesia tergantung pada posisi dan divisi. Sebagai gambaran, gaji rata-rata karyawan berlevel staff sebesar Rp. 4.500.000 setiap bulannya.

Untuk posisi yang lebih spesifik dan membutuhkan pengalaman serta keahlian khusus tentunya akan lebih besar. Seperti Community Specialist sebesar Rp. 8.000.000 – 9.000.000 dan Developer di rentang Rp.14.000.000 – 17.000.000.

Jobs & Opportunities

Locations With Jobs & Opportunities
  • Jakarta Barat - Indonesia
Hiring candidates with qualifications in
B
Business & Management
C
Creative Arts
E
Engineering & Mathematics
I
IT & Computer Science
L
Law, Legal Studies & Justice
M
Medical & Health Sciences
S
Sciences
T
Teaching & Education
H
Humanities, Arts & Social Sciences
P
Property & Built Environment
Current Jobs & Opportunities

Internship, Clerkship or Placement

Bandung
Bergabunglah dengan Sociolla untuk pengalaman magang yang seru dan penuh wawasan. Daftar Recruitment Intern sekarang!
Applications Close
30 Apr 2024
Start Date
Ongoing

Internship, Clerkship or Placement

Jakarta Barat
Daftar magang bersama Sociolla sebagai Visual Merchandiser Intern yang akan mengembangkan pengalaman dan pengetahuanmu!
Applications Close
Perkiraan batas lamaran oleh Prosple
Start Date
Ongoing

Graduate Success Stories


  • Graduate stories
"Aku belajar banyak hal di Sociolla, especially dalam Digital Marketing. Aku juga dilibatkan dalam banyak kegiatan juga "

Mardah Pristy Andriyani

  • Graduate stories
"Aku belajar banyak hal di Sociolla, especially dalam Digital Marketing. Aku juga dilibatkan dalam banyak kegiatan juga "

Mardah Pristy Andriyani

  • Graduate stories
"Di Sociolla aku banyak belajar, terutama dalam menghadapi bagaimana negosiasi dengan orang, yang menurutku penting untuk dimiliki"

Inayah Azzahra

  • Graduate stories
"Di Sociolla aku banyak belajar, terutama dalam menghadapi bagaimana negosiasi dengan orang, yang menurutku penting untuk dimiliki"

Inayah Azzahra

  • Graduate stories
"Aku belajar banyak hal di Sociolla, especially dalam Digital Marketing. Aku juga dilibatkan dalam banyak kegiatan juga "

Mardah Pristy Andriyani

  • Graduate stories
"Aku belajar banyak hal di Sociolla, especially dalam Digital Marketing. Aku juga dilibatkan dalam banyak kegiatan juga "

Mardah Pristy Andriyani

  • Graduate stories
"Di Sociolla aku banyak belajar, terutama dalam menghadapi bagaimana negosiasi dengan orang, yang menurutku penting untuk dimiliki"

Inayah Azzahra

  • Graduate stories
"Di Sociolla aku banyak belajar, terutama dalam menghadapi bagaimana negosiasi dengan orang, yang menurutku penting untuk dimiliki"

Inayah Azzahra